Presiden Prabowo Bertolak ke Inggris dan Swiss, Hadiri Pertemuan Strategis hingga WEF Davos

Jakarta, Kabarins.com – Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto bertolak menuju Inggris dan Swiss, Minggu (18/1/2026), untuk menghadiri sejumlah pertemuan strategis tingkat global. Kunjungan ini merupakan bagian dari upaya pemerintah memperkuat diplomasi Indonesia, baik dalam kerja sama bilateral maupun forum ekonomi dunia.

Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya menyampaikan bahwa Presiden Prabowo berangkat dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta, pada Minggu siang.

banner 728x90

“Pada hari Minggu siang ini, 18 Januari 2026, Presiden Prabowo Subianto bertolak menuju Inggris dan Swiss untuk menghadiri beberapa pertemuan,” ujar Seskab Teddy dalam keterangan tertulis.

Baca Juga :

ATR 42-500 Indonesia Air Transport Ditemukan di Lereng Bukit Bulusaraung, Tim SAR Evakuasi Korban

Bertemu Wakil Ketua DPR RI Sebelum Bertolak

Sebelum keberangkatan menuju London, Presiden Prabowo terlebih dahulu menggelar pertemuan dengan Wakil Ketua DPR RI Prof. Sufmi Dasco Ahmad. Pertemuan tersebut membahas laporan serta perkembangan informasi terkini yang bersifat strategis.

Agenda Presiden Prabowo di Inggris

Selama berada di London, Inggris, Presiden Prabowo dijadwalkan melakukan pertemuan bilateral dengan Perdana Menteri Inggris Keir Starmer. Pertemuan ini akan membahas berbagai kerja sama strategis Indonesia–Inggris, termasuk bidang ekonomi, investasi, dan hubungan diplomatik.

Selain itu, Presiden Prabowo juga akan melakukan audiensi dengan Raja Charles III.

“Presiden Prabowo akan mengadakan pertemuan dengan Raja Charles III, dengan salah satu agenda pembahasan terkait pelestarian alam dan lingkungan, serta konservasi gajah, bersama sejumlah tokoh filantropi dunia,” jelas Seskab Teddy.

Hadiri World Economic Forum di Davos

Usai menyelesaikan agenda di Inggris, Presiden Prabowo melanjutkan kunjungan ke Davos, Swiss, untuk menghadiri World Economic Forum (WEF) 2026. Dalam forum bergengsi tersebut, Presiden dijadwalkan menyampaikan pidato kunci (keynote speech) di hadapan para pemimpin dunia dan pelaku ekonomi global.

Tak hanya itu, Presiden Prabowo juga akan melakukan dialog strategis dengan para CEO perusahaan multinasional terkemuka, membahas peluang investasi dan kerja sama ekonomi global.

“Presiden Prabowo juga akan melakukan dialog strategis dengan para CEO dari perusahaan terkemuka mancanegara,” pungkas Seskab.

Kunjungan luar negeri ini menegaskan peran aktif Indonesia dalam percaturan global, sekaligus memperkuat posisi nasional di tengah dinamika ekonomi dan geopolitik dunia yang terus berkembang.(*01).

Baca Juga :

Perwira Mabes AD Asal Lengayang yang Dikenal Low Profile dan Peduli Wong Cilik

banner 728x90